RAPAT PEMBAHASAN RENJA KERJA SAMA PERPUSTAKAAN PENANGGULANGAN TERORISME ANTARA BNPT DENGAN PERPUSNAS

Tue, 2021 April 20 | by BNPT

Jakarta - Meningkatkan koordinasi dalam rangka penanggulangan terorisme antar instansi lembaga pemerintah terus diupayakan. Dalam hal ini BNPT sebagai pemangku kepentingan penanggulangan terorisme sekaligus dalam rangka meningkatkan kapasitas perpustakaan Badan Nasional Penanggulangan Terorisme, tengah memasuki tahap pembahasan kerja sama dengan Perpustakaan Nasional.

 

Bertempat di Jakarta pada Selasa(20/4) siang, rapat pembahasan rencana kerja tentang kerja sama perpustakaan dalam penanggulangan terorisme antara BNPT dengan Perpusnas digelar. Rapat ini dipimpin langsung oleh Kepala Biro Hukum, Organisasi, Kerja Sama dam Hubungan Masyarakat Perpusnas Sri Marganingsih dan Kasubag Hukum BNPT Riza L. Erfiyanto.

 

Dalam Rapat pembahasan ini berfokus pada pembahasan tabel rencana kerja yang memuat detik ruang lingkup kerja sama. Dalam rencana kerja tersebut memuat belasan program kerja sama, rencana kegiatan, output kegatan, sumber pendanaan dan penanggung jawab. Selain mengetahui keadaan kapasitas dan sumber daya masing-masing lembaga, pembahasan ini memetakan upaya-upaya yang dapat dilakukan guna mengoptimalkan potensi para para pihak dengan tetap berpedoman kepada peraturan perundang-undangan.

 

Di penghujung rapat, naskah perjanjian kerja sama akan ditindaklanjuti kedepannya oleh para pihak. Tahap selanjutnya ialah finalisasi perjanjian kerja sama sekaligus penandatanganan yang menyesuaikan dengan waktu pimpinan kedua belah lembaga.